Jika kalian menggunakan laptop atau komputer dengan sistem operasi windows 10 pasti pernah mengalami update windows pada saat proses mematikan komputer atau menghidupkan komputer, hal ini yang menggangu karena proses shutdown atau startup yang seharusnya tidak membutuhkan waktu yang lama akan memakan waktu yang cukup lama.
Tidak hanya hal yang dapat membuat lama saat mematikan dan menghidupkan komputer atau laptop windows update juga akan membuat lambat kinerja komputer, karena terkadang di posisi komputer hidup dan terkoneksi ke internet background proses update berjalan, menjengkelkan dan menggangu bukan?.
Windows update ini banyak di alami versi windows 10 yang dimana pada windows 10 lah microsoft memberikan layanan update fitur terbarunya, tapi tak jarang juga yang mengeluhkan windows update pada windows 8, ya kerena memang kedua versi ini masih diberikan akses support fitur update.
Untuk kalian yang ingin menonaktifkan fitur windows update atau windows 10 kalian sering update dan ingin di berhentikan secara paksa dan permanen berikut langkah caranya.
Cara Menonaktifkan Update Windows 10
Untuk menonaktikan atau mematikan fitur update pada windows 10 cukup mudah dan tanpa bantuan aplikasi tambahan, pada langkah yang akan saya berikan ini hanya mematikan service sistem fitur dengan memanipulasinya yang tentunya permanen, tetapi jika kalian membutukan fitur ini kalian dapat mengaktifkannya kembali.
1. Hidupkan komputer atau laptop kalian
2. Tekan kombinasi keyboard Windows/Start + R dan akan muncul jendela RUN
3. Pada jendela run ketikan service.msc kemudian klik OK
4. Pada tampilan service cari Windows Update jika sudah ketemu klik kanan lalu properties
5. Pada jendela General ke opsi Startup Type pilih disable dan pada Service Status klik Stop
6. Lanjut pada jendela Log On centang opsi this account dan ketikan .\Guest pada opsi password dan confirm pasword hapus kemudian apply dan ok
7. Restart komputer selesai.
Dengan langkah cara berikut windows update tidak akan runing lagi atau nonaktif, hal ini di karenakan service pada windows tersebut telah di berhentikan pada account administrator yang kalian gunakan.
Dan selama kalian tidak masuk pada sistem operasi dengan account guest maka windows update tidak akan aktif kembali.
Jika kalian masih bingung tentang cara menonaktifkan update windows 10 silahkan ajukan pertanyaan pada kolom komentar.